Bismillahirohmanirohim,
Kamar mandi merupakan elemen paling penting yang dimiliki setiap rumah. Keberadaan kamar mandi bahkan bisa dijadikan tolok ukur nyaman atau tidaknya suatu hunian. Untuk itulah diperlukan perawatan serta penataan yang tepat demi menciptakan kamar mandi yang memberikan kenyamanan bagi penggunanya.
Bicara soal kamar mandi, closet tentu menempati posisi yang diperhitungkan di dalamnya. Anda mungkin bisa membayangkan WC tanpa kloset. Bagaimana kebutuhan buang hajat dan mandi dapat terselesaikan? Berbagai kriteria pun menjadi bahan pertimbangan sebelum seseorang memutuskan untuk membeli tempat pembuangan ini. Termasuk pemilihan harga closet jongkok atau duduk.
Nah, bagi Anda yang sedang merenovasi rumah atau berencana untuk mengganti closet lama dengan yang baru, berikut beberapa hal yang bisa Anda jadikan panduan agar tidak salah memilih closet yang sesuai dengan luas kamar mandi dan keinginan Anda.
Corak dan warna
Banyak orang memperhitungkan sisi kenyamanan dari kamar mandi. Untuk itu, mereka pun sengaja mendesainnya agar memunculkan estetika tersendiri. Pemilihan corak dan warna menjadi hal terpenting. Meskipun sepele, Anda juga harus menyesuaikan agar tercipta perpaduan yang pas antara harga closet jongkok dengan kualitasnya.
Jangan sampai Anda tertipu lantaran hanya tertarik pada desainnya saja.
Tanyakan lebih dulu kepada penjual apabila Anda merasa ada yang janggal. Jangan segan untuk meminta garansi apabila sesampainya di rumah closet yang anda pesan via online tidak serupa dengan barang yang dijanjikan.
Ukuran
Cara memilih closet yang kedua juga tak kalah pentingnya. Closet duduk mungkin tersedia dalam berbagai macam ukuran, berbeda dengan closet jongkok yang hadir dengan bentuk seragam.
Jika Anda membeli closet duduk, usahakan untuk tidak memilih ukuran yang terlalu besar atau kekecilan. Sebab hal ini akan mengganggu pemandangan di toilet Anda. patokan ukurannya didasarkan dari tinggi lantai. Standarnya 14-15, adapun ukuran 16-17 inci mulai populer terutama untuk mereka yang bertubuh tinggi.
Sistem mekanis pembilasan air
Hal ini tentu tidak akan Anda jumpai pada closet jongkok lantaran pembuangannya bersifat manual. Lain halnya dengan closet duduk yang mempunyai 2 jenis pembilasan air. Pertama ialah Siphonic System (pusaran air). Kedua disebut sebagai Wash Down System atau jatuh sekat yang mengandalkan pembuangan kotoran dari dorongan air.
Sebagai rekomendasinya, Anda bisa mencari harga closet duduk american standard jika menginginkan kualitas closet yang awet dan mumpuni.
Hemat air
Kelangkaan air akhir-akhir ini melanda sejumlah kawasan di Indonesia. Menghemat air adalah cara paling efektif untuk menekan keperluan air yang berlebih. Pengecekan pada closet terutama berkaitan dengan sistem mekanis dan pembilasannya baik Anda lakukan agar air yang diperlukan tidak melampaui batas.
Sesuaikan dengan budget
Untuk harga closet duduk yang ada di pasaran bervariasi. Brand ternama biasanya memasarkan produk buatan mereka dengan kisaran 1,5 juta hingga 3, 5 jutaan. Sementara untuk harga closet jongkok lebih murah yakni 300 sampai 1 juta rupiah.
Memasang aksesoris pada kamar mandi atau sekitar closet juga bisa Anda lakukan. Tips ini sebetulnya tidak terlalu penting.
Selain 5 cara di atas, closet juga punya banyak bentuk. Misalnya closet monoblok yang wadah penyimpan airnya menyatu dengan badan dan terlihat simpel. Closet gantung yang terkesan menempel pada dinding sedangkan penyimpanan airnya tertanam di dalam dinding.
Sebagai referensi closet yang tepat, Anda bisa mengumpulkan info seputar harga closet duduk american standard. Closet ini terkenal dibekali dengan ketahanan beban yang berat dan awet.
4 Comments
Add Yours →Nice post. Betul juga sih ya beberapa point di atas memang harus diperhatikan tidak asal bikin gitu. Karena keinginan belum tentu jadi kebutuhan. Dan yang utama itu budget nya.hhe
Salam kenal ya 🙂
Jadi tahu macam-macam closet 😀
duuuuh… semoga lekas bisa memenuhi kebutuhan bathroom saya dan keluarga baruuu… beserta rumahnya…
ancang-ancang dulu lah yaaa, sambil menanti pinangan dari jodoh >.<
emang hal seperti ini hars ;ah diperhatikan juga