Simak, Inilah Kelebihan Naik Travel saat Traveling di Era Adaptasi Kebiasaan Baru

bismillahirrahmanirrahim,

Pada awal pandemi COVID-19, kita diharapkan untuk berdiam di rumah saja untuk memutus mata rantai penularan. Nah, saat ini kita telah memasuki fase baru bernama adaptasikebiasaan baru (AKB).

Seiring aktivitas mulai kembali bergeliat yang tentunya disertai kebiasaan baru, bepergian ke suatu destinasi pun menjadi suatu hal yang bisa dilakukan lagi.

Sejumlah moda transportasi yang sempat terhenti operasionalnya pun kini telah bergeliat melayani penumpang seperti sebelumnya.

Tentunya, para penyedia jasa transportasi beroperasi sesuai dengan aturan yang telah ditetapkan pemerintah. Seperti dilakukan salah satu penyedia travel terpercaya yakni Xtrans, yang turut beradaptasi dengan menerapkan berbagai protokol kesehatan untuk pencegahan penyebaran COVID-19.

Kabar baiknya lagi, saat ini pemesanan Xtrans bisa dilakukan secara online melalui Traveloka. Hanya bermodalkan smartphone dan paket data atau wifi saja, kita sudah bisa melakukan pemesanan. Mudahnya pesan tiket Xtrans di Traveloka juga memberikan kenyamanan tersendiri untuk para calon penumpang, bisa pesan untuk keberangkatan yang fleksibel. Yuk, kita bahas lebih jauh kelebihan yang ditawarkan saat naik travel di era new normal.

Bisa Langsung ke Tempat Tujuan

Naik travel membuat kamu bisa bepergian secara praktis, bahkan bisa langsung diantarkan sampai ke tujuan. Jadi, kamu juga tidak perlu berganti-ganti moda transportasi lain hanya untuk mencapai destinasi yang diinginkan. Dengan begini, risiko bertemu banyak orang yang berpotensi menularkan COVID-19 juga semakin kecil.

Jumlah Orang yang Lebih Minim

Dibandingkan dengan armada lainnya, travel apalagi yang menggunakan armada kecil biasanya penumpang tidak akan lebih 9 orang, termasuk pengemudinya. Apalagi seperti sekarang ini sudah banyak armada travel yang mengurangi sampai 30 persen jumlah penumpang yang diangkut. Jadi akan lebih sedikit pula orang yang akan ditemui sepanjang perjalanan.

Pemesanan Tiket Mudah Bisa Online

Zaman yang sudah semakin canggih ini merambah ke berbagai sektor, termasuk juga jual beli tiket. Sekarang ini telah banyak perusahaan penyedia jasa transportasi travel yang menawarkan pemesanan tiket secara online. Hanya bermodalkan gadget, tiket bisa dalam genggaman.

Selain praktis dan bisa dilakukan di mana saja, tidak jarang perusahaan penyedia layanan booking tiket online ini juga menawarkan berbagai penawaran menarik seperti halnya diskon, cashback, dan lain sebagainya.

Banyak juga kan kelebihan yang ditawarkan jika kamu lebih memilih naik travel saat AKB ini? Jadi jangan ragu lagi untuk traveling dengan memanfaatkan jasa travel. Supaya lebih aman lagi, kamu bisa memilih travel yang telah menjadi mitra Travel Clean dari Traveloka. Kenapa? Karena mitra-mitra yang telah tergabung akan senantiasa menerapkan beberapa protokol kesehatan. Jalan-jalan aman dan menyenangkan di tengah pandemi bukan impian lagi.

About The Author


dianravi

Dian Safitri, travel and lifestyle blogger muslimah yang berdomisili di Jakarta, Indonesia. Pecinta kopi dan makanan. IVF Surviver.

Leave a Comment