Amerika Selatan: Destinasi Bulan Madu yang Tak Kalah Menarik!

bismillahirrahmanirrahim,

Bulan madu adalah salah satu momen yang paling menyenangkan di kehidupan. Maka dari itu, sudah sepantasnya Anda merencanakan perjalanan bulan madu yang tak terlupakan bersama pasangan Anda. Terkait pembiayaan, Anda bisa menggunakan pinjaman bunga rendah.

Namun sebelum merencanakan perjalanan, ada baiknya Anda mempertimbangkan Amerika Selatan sebagai destinasi bulan madu Anda. Di sana Anda akan menemukan beragam macam destinasi wisata yang eksotis. Simak ulasan di bawah ini sebagai referensi Anda.

Bulan Madu ke Amerika Selatan

Amerika Selatan mempunyai beragam destinasi wisata yang sayang untuk dilewatkan. Oleh sebab itu, Anda bisa mengajak pasangan untuk bulan madu ke sana dengan pinjaman bank KTA. Berikut beberapa destinasi yang bisa Anda datangi:

  • Rio de Janeiro, Brasil

Bila Anda ingin melihat budaya Amerika Selatan, cobalah mampir ke Kota Rio de Janeiro, Brasil. Di kota inilah Anda bisa melihat beragam budaya khas Latin seperti tari Samba, karnaval, dan festival.

Di samping itu, Rio de Janeiro juga memiliki ikon kota yang tak kalah populer, yakni patung Christ the Redeemer di atas Gunung Corcovado. Keindahan Pantai Copacabana juga siap memanjakan Anda bersama pasangan.

  • Salvador, Brasil

Satu lagi kota ikonik di negara Brasil adalah Salvador. Kota ini merupakan kota kolonial tertua di Amerika karena telah didirikan bangsa Portugis sejak tahun 1548. Selain itu, kota ini juga kota pelabuhan budak pertama di Amerika.

Karena sejarahnya yang panjang, Anda akan menemukan beragam bangunan kuno dan indah di sini. Selain itu, Anda juga harus mencoba mencoba berbagai festival serta kuliner yang ada di kota ini.

  • Machu Picchu, Peru

Beralih ke negara Peru, kali ini kita akan membahas tentang Machu Picchu. Machu Picchu adalah sebuah kota kuno yang terletak di atas Gunung Andes. Kota inilah yang menjadi saksi bisu dari peradaban Suku Inca sebelum kedatangan Spanyol.

Di sini Anda akan melihat beragam reruntuhan bangunan yang berupa istana, benteng, hingga tempat upacara keagamaan. Arsitektur yang khas dan pemandangan yang indah membuat Machu Picchu menjadi salah satu keajaiban dunia.

Danau Titicaca, Peru

Di Peru, Anda juga bisa mengunjungi Danau Titicaca yang menjadi danau terluas di Amerika Selatan. Danau ini terbentang di antara Peru dan Bolivia dengan ketinggian 3.800 mdpl. Maka dari itu, Titicaca juga dianggap sebagai danau tertinggi di dunia.

Terdapat 41 pulau yang bisa Anda bisa nikmati di sekitar danau ini, termasuk pulau-pulau terapung buatan masyarakat. Di samping itu, Danau Titicaca juga memiliki 500 spesies hewan air beserta burung air yang memesona.

  • Ngarai Colca, Peru

Ngarai Colca adalah salah satu ngarai terdalam di dunia. Di samping itu, Ngarai Colca juga dikenal sebagai tempat wisata yang populer di Peru. Hal ini disebabkan Ngarai Colca memiliki pemandangan yang sangat indah

Selain pemandangannya yang indah, Anda juga dapat melihat burung-burung Andean serta burung kolibri yang besar di sini. Anda juga bisa mengunjungi desa terdekat untuk melihat kebudayaan lokal yang indah.

  • Buenos Aires, Argentina

Beralih ke Argentina, satu kota yang harus Anda kunjungi adalah Buneos Aires. Buenos Aires adalah kota terbesar menurut jumlah populasi di Amerika. Selain itu, kota ini juga populer karena budaya dan arsitekturnya yang khas.

Di sini cobalah untuk mengunjungi Recoleta yang populer akan sejarahnya. Di samping itu, ada juga pemakaman Recoleta yang populer karena menjadi tempat Eva Peron, ibu negara kedua Argentina, dimakamkan.

  • Air Terjun Iguazu, Argentina

Setelah puas dengan keindahan Kota Buenos Aires, Anda bisa mengunjungi Air Terjun Iguazu. Air terjun ini berada 17 kilometer dari Sungai Iguazu dan menjadi tempat di mana Argentina, Brasil, dan Paraguay bertemu.

Air Terjun Iguazu merupakan sistem air terjun terbesar di dunia karena memiliki 275 air terjun dalam berbagai ukuran dengan Devil’s Throat sebagai air terjun terbesar dan terpopuler. Kawasan ini sangat cocok bagi Anda yang menyukai alam.

  • Taman Nasional Torres del Paine, Chili

Di Amerika Selatan, Anda juga bisa mengunjungi berbagai taman nasional yang indah. Salah satu taman nasional tersebut adalah Taman Nasional Torres del Paine di Chili. Torres del Paine adalah taman nasional terbesar dan terpopuler di Chili.

Di sini Anda bisa menikmati pemandangan alam yang sangat indah. Taman nasional ini juga memiliki bentang alam yang lengkap berupa gletser, sungai, hutan, dan padang rumput. Salah satu spesies rusa yang hampir punah pun ada di sini.

Itulah beragam destinasi wisata di Amerika Selatan yang bisa Anda pilih sebagai tempat bulan madu. Supaya Anda bisa berwisata dengan nyaman di sana, Anda akan memerlukan waktu sekitar dua minggu dengan biaya total sekitar 200 sampai 250 juta.

Bulan Madu ke Amerika Selatan Bersama Pinjaman Bunga Rendah DBS KTA

Anda tak perlu bingung lagi akan biaya bulan madu tersebut karena DBS KTA siap membantu Anda dengan pinjaman bunga rendah. Ada beragam keunggulan yang bisa Anda dapatkan dengan DBS KTA:

  • Limit pinjaman hingga 300 juta
  • Pinjaman dengan bunga yang rendah, yakni mulai 0,88% per bulan
  • Pinjaman dapat dicicil hingga 36 bulan
  • Syarat yang mudah, yakni hanya dengan e-KTP, NPWP, pendapatan minimal Rp 5 juta, limit kredit di bank lain minimal Rp10 juta, dan berdomisili di Jabodatabek.

Sederhana bukan? Oleh sebab itu, klik di sini untuk mencari tahu informasi lebih lengkap seputar langkah mendapatkan pinjaman bunga rendah dan segera bulan madu bersama pasangan ke Amerika Selatan!

About The Author


dianravi

Dian Safitri, travel and lifestyle blogger muslimah yang berdomisili di Jakarta, Indonesia. Pecinta kopi dan makanan. IVF Surviver.

Leave a Comment