Bismillahirohmanirohim,
Blazer batik pada saat ini sudah menjadi busana yang digandrungi kaum hawa. Pakaian blazer serba guna karena memiliki desain dan motif yang unik. Kita bisa menjadikannya sebagai outer ketika pergi ke kantor ataupun acara-acara formal lainnya. Dengan memakai blazer membuat kita terlihat elegan, serta profesional.
Mengulik sisi unik blazer batik khas Nusantara
Corak batik amat khas, motifnya pun sangat beragam. Selain itu, batik dibuat menggunakan canting, menggambarkan nilai filosofis sebagai jati diri bangsa. Kemudian bagian paling pentingnya adalah diakui oleh UNESCO, sebagai warisan budaya dunia. Ini sebagai bukti bahwa batik merupakan sebuah produk yang terus berinovasi dengan perkembangan zaman.
Bentuk inovasi lain dari batik adalah kemampuannya untuk diterima di dunia fashion. Batik saat ini tengah menjelma menjadi berbagai bentuk kerajinan fashion, termasuk hem dan blazer. Karena memiliki nilai budaya, sekaligus merupakan bentuk inovasi. Blazer merupakan sebuah fashion item sempurna untuk kita pakai agar tampil modis dan tentunya tidak melupakan jati diri sebagai anak bangsa.
Supaya tetap cantik, pilih blazer batik modern
Tentu kita ingin tampak makin elegan, unik dan modern saat memakai blazer? Sebaiknya perhatikan tips di bawah ini.
- Sesuaikan ukuran tubuh. Pastikan ukuran outer ktia sesuai dengan proporsi badan. Kalau kekecilan, kurang nyaman saat dipakai. Kalau terlalu besar pun sudah pasti akan membuat kita tampak tidak proporsional.
- Perhatikan corak & warna. Pilih corak paling keren menurutmu, namun usahakan jangan memilih warna terlalu terang. Alasannya, membuatnya tampak kontras. Kalau bingung dalam memilih warna, kita bisa pakai colour wheel yang biasa dipakai para desainer pakaian.
- Perhatikan kombinasi bawahan. Pusing ketika mix and match busanamu? Nggak usah khawatir kok, blazer batik cukup mudah dikombinasikan. Kita hanya perlu memadukannya dengan warna yang senada atau warna-warna netral saja.
- Jangan pilih satu motif saja. Memilih outer dengan satu motif, akan membuat tampak monoton serta membosankan. So, pastikan outermu memiliki motif bervariasi.
Cara tercerdas dalam merawat blazer batik kesayangan
Outer atau blazer selalu membuat kita tampak elegan, kini saatnya kita memperlakukan outer layaknya sahabat. Simak deh tips berikut ini agar blazer kesayangan semakin awet:
- Kenali Bahan. Bagian penting dalam perawatan adalah mengenali bahan. Pastikan dulu bahan outermu. Alasannya, bahan akan menentukan bagaimana dia harus dicuci. Apakah harus dicuci dengan cara dry cleaning atau wet cleaning.
- Teknik Mencuci. Untuk pencucian pertama, sebaiknya cuci dengan cara dibilas perlahan. Ini dilakukan agar tidak merusak kain. Serta tidak ada sisa pewarna yang luntur pada cucian lainnya. Pada pencucian kedua dan selanjutnya, kita dapat menggunakan mesin cuci dengan putaran normal. Jika terkena noda, rendam bagain yang terkena noda pada air hangat, kemudian usap noda dengan kulit bagian dalam dari buah jeruk. Jangan digosok terlalu kencang karena hanya akan membuat noda tersebar ke permukaan lain. Cukup kucek perlahan setelah bersih baru kemudian diangin-anginkan.
- Pastikan waktu mencuci tepat. Mencuci outer terlalu sering akan merusak warna juga seratnya. Jadi, jika Anda mengenakannya tidak lama dan tidak terlalu kotor, jangan langsung dicuci. Cukup digantung atau dianginkan sebentar.
- Hindari bau apek dan ngengat. Untuk menghindari bau apek dan ngengat ketika hendak disimpan dalam jangka waktu lama, tempatkan merica yang dibungkus tisu dalam lemari. Atau kamu boleh menyimpan akar wangi.
Toko online penyedia blazer batik branded
Saat ini banyak sekali marketplace penyedia batik untuk berbelanja online. Aneka barang dan kerajinan dijual di marketlace-marketplace tersebut. Namun rupanya, dari sekian banyak marketplace yang biasa kita temukan hanya ada satu penyedia produk produk handmade asli buatan Indonesia. Marketplace ini berdiri untuk memperkenalkan dan memberdayakan kretivitas lokal melalui teknologi.
Soal kualitas dan keunikan barang, pun tak usah diragukan lagi. Barang Handmade dalam marketplace ini bukan isapan jempol semata. Kamu akan menemukan produk unik dengan kualiats tinggi.
Kenapa bisa begitu ya?
Tujuan para pengrajin adalah menjadi brand terkenal sehingga kepuasan pelanggan adalah prioritas meraka dalam berjualan. Penasaran kan sama qlapa? Kalau kamu penasaran, kunjungi Qlapa.com. Situs qlapa bahkan memberikan fitur untuk membuat produk custom. Misalnya, Anda kepengen blazer batik custom, cek aja situs Qlapa. Di sana, ada beberapa pengrajin yang siap membuatkan outer sesuai dengan selera kita.
Mau blazer batik custom? Intip ini yuk!
Bosan sama desain pasaran? Kalau iya kita bisa kunjungi situs Qlapa.com, temukan motif dan corak blazer batik terbaru. Situs qlapa merupakan tempat para pengrajin menjual aneka produknya dengan jaminan kualitas.
Di sana, kita bahkan bisa memesan produk custom sesuai dengan kretivitas kita pada beberapa pengrajin. Soal penggunaan bahan baku batik, gak usah khawatir. Para pengrajin memiliki tujuan untuk memberikan kepuasan kepada pelanggan agar suatu hari mereka menjadi brand yang dikenal luas karena kualitasnya.
assalamu alaikum,
1 Comment
Add Yours →Aku lagi ngidam blazer batik gini, kmrin temen2 pd beli outer batik, dan aku nysel gak ikutan beli.
Makasih tipsnya yaa