bismillahirrahmanirrahim,
Dunia fashion terus berubah. TIdak hanya soal trend fashion wantia, namun trend fashion pria juga terus mengalami pembaharuan. Salah satu elemen fashion pria yang terus berubah adalah trend sepatu pria. Beragamnya jenis sepatu kini bukan lagi menyangkut koleksi wanita namun juga pria. Berikut trend sepatu milik pria tahun ini yang tidak boleh dilewatkan:
Tipe Sepatu Pria Loafer
Tipe sepatu pria yang sedang ngetrend di tahun 2018 ini adalah tipe sepatu loafer. Tipe sepatu ini memiliki bagian yang sedikit terbuka untuk bagian atas kaki atau di bagian punggungnya. Sepatu jenis loafer biasanya terbuat dari kulit atau bahan dasar suede. Warna dari sepatu loafer sendiri bermacam-macam, walaupun kebanyakan berwarna coklat gelap dan hitam. Sepatu jenis loafer seperti ini sangat cocok untuk dipadupadankan dengan pakaian yang santai. Padukan sepatu loafer dengan kaos dan celana pendek atau celana yang panjangnya di atas mata kaki.
Kesan dari pakaian santai yang dipasangkan dengan sepatu loafer adalah kesan eksklusif. Walaupun mempunyai kesan eksklusif, sepatu ini bisa digunakan untuk berbagai macam acara seperti acara semi formal dan juga acara non formal. Sepatu jenis loafer ini mampu membuat penggunanya terlihat lebih rapi, muda, dan juga dandy. Variasikan gaya santaimu dengan mencoba sepatu jenis loafer ini!
Tipe Sepatu Sporty atau Sneaker
Siapa yang tidak kenal sepatu sneaker? Mungkin pertanyaannya bisa juga diganti dengan siapa cowok yang tidak mempunyai sepatu sneaker? Sepatu jenis ini seperti menjadi favorit setiap pria karena memang kenyamanan yang mampu ditawarkan oleh jenis sepatu ini. Sneaker bahkan seperti menjadi barang wajib yang harus dimiliki oleh setiap pria..
Apabila seorang pria sudah menjadi penggemar sneaker, ia akan sering-sering berburu sepatu ini yang memiliki desain terbaru, berdesain antik, dan yang dikeluarkan oleh merek-merek ternama. Tujuannya jelas untuk menaikkan prestise-nya sebagai pria.
Sepatu sneaker yang ditemukan di pasaran sangatlah beragam, baik dari segi pilihan warna dan modelnya pun juga untuk rentang harganya. Sepatu sneaker bisa dibandrol dari harga ratusan ribu hingga jutaan rupiah. Walau memang terkesan mahal, sepatu sneaker tetaplah sepatu yang dicari banyak orang karena nyaman dan mampu mendukung tampilan gaya santai.
Sepatu sneaker juga bisa dengan mudah dipadukan dengan berbagai macam outfit seperti celana pendek, celana jeans, maupun training pants. Selain menciptakan gaya santai, sepatu sneakers juga mampu menciptakan kesan sporty bagi para pemakainya.
Tipe Sepatu Macho atau Wingtips Shoes
Jenis sepatu pria lain yang juga menjadi trend di tahun 2018 ini adalah wingtips shoes atau jenis sepatu macho. Jenis sepatu pria ini adalah sepatu dengan jenis aksen. Aksen yang dimaksud adalah jenis sepatu brogue yang biasanya terbuat dari bahan dasar kulit.
Jenis sepatu wingtips shoes memiliki ciri-ciri yang khas. Selain berbahan dasar kulit, sepatu jenis ini memiliki banyak lubang kecil-kecil yang dapat ditemukan di bagian depan sepatunya. Biasanya lubang-lubang kecil tersebut dibentuk menyerupai sayap. Desain inilah yang kemudian menjadi awal mula nama sepatu wingtip shoes ini.
Jenis sepatu wingtips shoes ini adalah sepatu yang sangat macho. Memakai sepatu ini bisa memberikan kesan eksklusif. Sepatu ini sangat cocok digunakan di acara-acara formal. Untuk penampilan yang terbaik, padukan sepatu wingtip shoes dengan outfit seperti blazer atau jas formal. Kesan yang didapatkan pun akan sangat menawan.
Tipe Sepatu Boots
Jenis tipe sepatu pria terakhir yang kian menjadi pilihan banyak orang di tahun 2018 ini adalah tipe sepatu boots. Dahulu, tipe sepatu boots sangatlah identic dengan para pekerja berat yang bekerja dengan bertani, berkebun, atau pekerjaan berat lainnya. Namun, lihatlah sekarang! Sepatu boots malah menjadi sepatu primadona yang begitu diidolakan banyak pria.
Tentu tidak mengherankan sepatu boots menjadi pilihan banyak pria karena sepatu ini begitu nyaman dipakai. Selain itu, sepatu jenis ini sangat memberikan kesan penampilan yang begitu trendy. Sebenarnya, sepatu jenis boots itu yang seperti apa sih? Sepatu jenis boots adalah sepatu yang panjang dan yang menutupi bagian mata kaki hingga ke bagian lutut.
Selain nyaman, sepatu boots juga memberikan kesan kuat dan kokoh di bagian kaki. Tentu kesan ini sangat cocok bagi para pria. Untuk memadukan sepatu boots dengan outfits ini juga sangat mudah.
Sepatu jenis ini bisa dipadukan dengan kaos, celana panjang jeans, dan juga jaket jeans. Dengan outfit seperti ini, pria akan mempunyai kesan stylish dan juga gahar.
Saat ini adalah masa dimana fashion bukan soal sepatu kets wanita atau sepatu heels atau wedges. Saat ini adalah masa dimana pria juga mempunyai banyak sekali pilihan sepatu sebagai salah satu elemen penting fashionnya. Pilihlah sepatu sesuai dengan kesan yang ingin ditampilkan dan padukan dengan outfit yang tepat!
makasih admin artikelnya sangat membantu